Saya
akan mencoba menjawab dari beberapa pertanyaan pengunjung blog www.akuntan-si.blogspot.com yaitu
perusahaan yang bagaimana yang bisa di nilai kinerjanya.
Perusahaan-perusahaan
yang bagaimanakah yang bisa melakukan penilaian kinerja keuangan?
1. Tak
hanya perusahaan yang go publik yang bisa melakukan penilaian kinerja tetapi
perusahaan yang berada pada tingkat
nasional pun bisa melakukan penilaian kinerja.
Saya
kutip dari bukunya Muladi, 2006 : 416 yaitu kinerja merupakan hal yang penting
yang harus dicapai oleh setiap perusahaan
manapun, kinerja sering dikaitkan dengan kondisi laporan keuangan. Maka kinerja
harus dicapai oleh setiap perusahaan, karena merupakan cerminan dari kemampuan
perusahaan dalam mengelola dan mengalokasikan sumberdaya. Tujuan pokok penilaian kinerja adalah untuk memotivasi karyawan
dalam mencapai sasaran organisasi dan dalam mematuhi standar perilaku yang
sudah ditetapkan. Standar perilaku dapat berupa kebijakan manajemen atau
rencana formal yang dituangkan dalam anggaran.
2. Perusahaan
tersebut harus mengeluarkan laporan keuangan secara periodik
Kinerja
seringkali dikaitkan dengan kondisi keuangan perusahaan. Untuk mengetahui
kondisi suatu perusahaan pada umumnya berfokus pada laporan keuangan disamping
data-data non keuangan lain yang bersifat sebagai penunjang. Laporan keuangan
berupa neraca, laba/rugi, arus kas dan perubahan modal yang secara bersama-sama
memberikan suatu gambaran tentang posisi keuangan perusahaan.
3. Perusahaan
memberikan pertanggungjawaban kepada pihak ke-tiga
Menurut
Brigham
dan Hosuton, 2006 yaitu Informasi yang terdapat dalam laporan keuangan
digunakan investor untuk memperoleh perkiraan tentang laba dan deviden di masa
mendatang dan resiko atas penilaian tersebut. Dengan demikian pengukuran
kinerja keuangan dari laporan keuangan dapat digunakan sebagai alat ukur
pertumbuhan kekayaan pemegang saham.
4. Perusahaan
ingin mengetahui kinerja manajemen
Manajemen
harus menetapkan sasaran yang akan dicapai di masa yang akan datang melalui
proses perencanaan salah satunya dengan mengindentifikasi kebutuhan pelatihan
dan pengembangan karyawan dan untuk menyediakan kriteria seleksi dan evaluasi
program pelatihan karyawan.
Ketika
dikaitkan dengan kinerja keuangan yaitu EVA maka EVA ini digunakan untuk
menilai efektifitas manajerial untuk satu tahun tertentu. Atau EVA merupakan
metode pengukuran kinerja perusahaan yang mempertimbangkan biaya modal atas
penggunaan seluruh modal dalam kegiatan operasionalnya.
Pengukuran
EVA melibatkan tiga kompunen yaitu
a. Modal
(capital) yang menggambarkan jumlah
dana yang digunakan perusahaan dalam menjalankan usahanya,
b. Keuntungan
bersih hasil operasi perusahaan setelah pajak (NOPAT/Net Operating After Tax) yang menggambarkan hasil penciptaan
nilai dalam perusahaan;
c. Biaya
modal (cost of capital) yang
menggambarkan biaya pengorbanan dalam proses penciptaan nilai.
Untuk
perhitunga EVA saya punya beberapa contoh soal bisa lihat dibawah :
Contoh 1 : Apabila EVA dikaitkan dengan penilaian saham
Contoh 2 : Apbila EVA dikaitkan dengan pertumbuhan laba
Baca juga mengenai rasio keuangan
Semoga bermanfaat, dan sedikit membantu. :)
sukses buat kita !!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar